![]() |
Direktur Utama Bank Kalbar H. Rokidi, SE, MM |
PONTIANAKNEWS.COM (PONTIANAK) - PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Barat (Bank Kalbar) kembali menorehkan prestasi gemilang setelah meraih penghargaan Indonesia-Turkiye Global Laeders Business Forum dan Award II 2022 Bank Kalbar.
Kini Bank
Kalbar kembali meraih penghargaan No. 1 The Best Bank Winner 2022 atas kinerja
dan inovasi di Anugerah Penghargaan Best Of The Best Award 2022 yang diterima di
Hotel Sari Pacific Jakarta pada hari Jumat (22 Juli 2022).
Atas
penghargaan tersebut, Direktur Utama Bank Kalbar H. Rokidi, SE, MM mengucapkan
rasa syukurnya yang tiada terhingga dan menyampaikan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada stakeholders dan shareholders, terutama kepada Gubernur
Kalbar H. Sutarmidji, S.H., M.Hum sebagai Pemegang Saham Pengendali (PSP) dan
seluruh Bupati serta Walikota dan seluruh DPRD baik DPRD Provinsi maupun DPRD
Kabupaten dan Kota Se-Kalimantan Barat.
Direktur
Utama Bank Kalbar H. Rokidi, SE, MM juga menyampaikan ucapan terimaksaihnya
kepada seluruh nasabah Bank Kalbar dan semua pihak yang selama ini ikut
berkontribusi dalam membesarkan dan memajukan Bank Kalbar.
“Penghargaan ini
kami persembahan untuk seluruh masyarakat Kalimantan Barat. Tanpa dukungan
semua pihak kami bukanlah apa-apa dan bukanlah siapa-siapa bahkan tidak
memiliki arti apa-apa,” ucapnya.
Rokidi
mengatakan, bank ini akan terus meningkatkan peran dan layanannya kepada
masyarakat dan Pemerintah Daerah baik Provinsi maupun Kabupaten dan Kota Se
Kalimantan Barat karena Bank Kalbar adalah Banknya Masyarakat Kalimantan Barat,
Bank Kite Punye Kite.
“Bank Kalbar
akan terus berbenah dan berupaya maksimal dalam meningkatkan kinerja dan
layanannya kepada masyarakat dan Pemerintah Daerah dengan digital Banking yang
dimilikinya demi untuk selalu berkontribusi maksimal bagi petumbuhan ekonomi
dan percepatan pembangunan yang pada akhirnya bermuara pada Deviden yang
diberikan kepada seluruh Pemegang Saham sebagai Pendapatan Asli Daerah (PAD),”
jelasn Rokidi.
Direktur
Utama Bank Kalbar H. Rokidi, SE, MM mengatakan dengan penghargaan yang telah
banyak diterima Bank Kalbar dari pihak
eksternal independen selama tahun 2022 ini, menurutnya tidak akan berpuas diri
atas semua yang telah dilakukannya.
“Kedepan
Bank Kalbar akan terus berinovasi yang lebih baik lagi terutama dalam layanan
Digital Bankingnya guna memberikan kemudahan layanan kepada masyarakat dan
menjadikan Bank Kalbar sebagai sarana transaksi keuangan bagi masyarakat
Kalimantan Barat dan keberadaannya benar-benar dirasakan,” pungkas H. Rokidi.
(tim liputan).
Editor : Putri